Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan

Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan

ADMIN
6 bulan yang lalu
Share:
Image Description

PT Kimia Farma Tbk (KAEF) telah selesai melaksanakan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dalam RUPSLB ini menyetujui tiga mata acara Rapat yaitu (1) laporan pelaksanaan konversi Obligasi Wajib Konversi (OWK) menjadi saham dalam rangka peningkatan modal Perseroan serta persetujuan pemberian kewenangan kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk menyatakan jumlah peningkatan modal ditempatkan dan modal disetor, (2) perubahan anggaran dasar Perseroan, dan (3) perubahan susunan pengurus Perseroan.

RUPSLB juga telah mengukuhkan pemberhentian dengan hormat Rahmat Hidayat Pulungan sebagai Komisaris Independen dan Andi Prazos sebagai Direktur Produksi & Supply Chain, serta mengangkat pengurus baru Perseroan yaitu Hadi Kardoko menjadi Direktur Produksi & Supply Chain, Diah Kusumawardani menjadi Komisaris Independen, dan Darwin Wibisono menjadi Komisaris.